kita adalah pejuang

Di awal bulan, kita diberi kebebasan untuk berkisah. Menceritakan apa saja, sesuai dengan bidang masing-masing. Mengekspresikan apa saja yang selama ini mungkin hanya bisa tersimpan rapat-rapat dalam diri. Meluapkan emosi yang mungkin membutuhkan ruang tersendiri untuk diakui. Di pertengahan bulan, banyak cobaan mulai menghantui. Meski terkadang ada banyak faktor eksternal yang seringkali dirasa mengganggu, nyatanyaContinue reading “kita adalah pejuang”

Work From Home

Oke, karena di tengah malam seperti ini dan saya tiba-tiba ditunjuk untuk jadi MC di acara kantor besok pagi yang topiknya membahas tentang work from home (WFH), jadi hari ini saya akan membahas tentang WFH juga di tulisan saya. Untuk saya pribadi, saya lebih suka jika harus bekerja secara WFH ketimbang work from office (WFO).Continue reading “Work From Home”

Pentingnya data

Dua hari terakhir, jagat dunia maya sedang dihebohkan dengan kebijakan pemerintah untuk menghapuskan salah satu data yang katanya terjadi kesalahan inputan data sehingga menimbulkan distorsi dalam penilaian. Meskipun ternyata hari ini muncul klarifikasi bahwa data tersebut bukannya dihapuskan, namun sedang dievaluasi sehingga tidak dipergunakan sementara. Jadilah dua hari ini, banyak yang menyebutkan dan berargumentasi tentangContinue reading “Pentingnya data”

Bersyukur di atas musibah

Pernahkah di antara kita merasa lelah menjalani hari-hari yang terasa begitu berat dan tiada habisnya menerpa? Tak jarang, ada masa di mana kita terkadang merasa banyak cobaan datang bertubi. Lidah ini rasanya selalu saja ingin mengeluh dan jarang juga marah menghadapinya. Bertanya-tanya, apakah raga ini sanggup melewati ujian yang diberikan. Hidup memang sering kali terasaContinue reading “Bersyukur di atas musibah”

Semua punya tugas masing-masing

Halo. Iya, halo doang. Bingung, ya? Sama, saya juga bingung. Saya lagi galau, nih. Eh, bukan galau juga, sih. Apa ya, tepatnya. Mungkin lebih cocok disebut uring-uringan kali, ya. Yaa, bahasa kerennya bad-mood, lah. Kalau ditanya alasannya kenapa, saya juga gak tahu. Beneran, deh. Saya enggak tahu. Mungkin -eits, ini masih mungkin, ya- karena sayaContinue reading “Semua punya tugas masing-masing”

Menanti Rindu Bertemu Pemiliknya

Sudah dua tahun lamanya aku tidak pulang ke rumah di kampung halaman. Aku berasal dari pelosok ujung timur pulau Jawa, desa Wonokusumo namanya. Desa ini berada di kaki gunung Ijen. Ya, gunung yang terkenal dengan keberadaan api abadi di salah satu kawahnya ini hanya berjarak satu setengah jam perjalanan dari rumahku. Desa tempatku berasal jaraknyaContinue reading “Menanti Rindu Bertemu Pemiliknya”

Chauvinisme Semlidutku Dipatahkan

Sesuai janji di tulisan terkahir saya, kali ini saya akan bercerita tentang makanan yang mampu mematahkan ke-chauvinisme-semlidut-an saya. Berawal ketika di akhir tahun 2020 kemarin, tepatnya di bulan November, saya berkesempatan untuk mengunjungi salah satu kota besar di indonesia bagian tengah yang terkenal dengan sebutan kota Anging Mamiri, yakni Kota Makassar. Kesan pertama ketika pertamaContinue reading “Chauvinisme Semlidutku Dipatahkan”